Pages

Sunday, July 31, 2022

Hasil Race 2 WSBK Ceko 2022 Toprak Podium 1

 


 

Hasil Race 2 WSBK Ceko 2022  (31/07/2022 ) menjadi bukti bahwa Toprak Razgatlioglu kembali ke performa terbaiknya, berstatus sebagai pemimpin Superpole Race Toprak menjadi yang terdepan diantara pembalap lainnya. Rival terdekatnya yaitu Alvaro Bautista dari tim Aruba.it Racing, Michael Ruben Rinaldi dan Jonathan Rea dari Kawasaki Racing Team ikut mewarnai persaingan perebutan podium pertama.

Perlawanan mulai terlihat ketika Jonathan Rea yang berada di belakang Toprak berhasil di salip oleh Alvaro Bautista dengan kecepatan yang fantastis pembalap dari Kawsaki Racing Team ini tidak bisa meladeni motor Ducati (Aruba.it Racing ) di trek lurus, bahkan ia sampai posisinya merosot ke posisi kelima setelah berhasil disalip oleh pembalap dibelakangnya seperti Alvaro Bautista, Axel Bassani dan Michael Ruben Rinaldi yang saling adu taktik dan kecepatan.

 

Jonathan Rea dengan segudang pengalamannya sedikit demi sedikit melewati pembalap di depannya dan pada akhirnya ia mencoba meladeni pemimpin balapan yaitu Toprak Razgatlioglu dan Alvaro Bautista.

 

Perebutan posisi pertama antara ketiga pembalap ini berubah di lap keenam, Alvaro Bautista dengan memanfaatkan kelebihan di trek lurus akhirnya ia berhasil menyalip Toprak, namun kendala terjadi ketika ia tidak bisa mengerem dan harus melewati run off  dan posisinya merosot ke posisi ketiga. Kejadian yang sama juga dialami oleh Scot Redding akibat tidak bisa menikung di tikungan 1.

 

Persaingan kembali terjadi ketika Jonathan Rea menyalip Toprak dan sempat terjadi senggolan ketika masuk dit tikungan pertama. Posisi pertama yang mulanya berhasil di tempati oleh Jonathan Rea kini kembali direbut kembali oleh Toprak.

 

Toprak Razgatlioglu yang tampil luar biasa akhirnya berhasil memimpin hingga balapan selesai dan hasil ini merupakan istimewa bagi Toprak dan setidaknya bisa jadi motivasi dirinya dibalapan berikutnya.

 

Inilai Hasil Race WSBK Ceko 2022 :

Posisi

Pembalap

Motor

Catatan Waktu

1

TurkeyToprak Razgatlioglu

Yamaha

33'55.494

2

SpainAlvaro Bautista

Ducati

33'56.250

3

United KingdomJonathan Rea

Kawasaki

33'58.327

4

United KingdomScott Redding

BMW

34'05.187

5

ItalyAxel Bassani

Ducati

34'07.464

6

ItalyAndrea Locatelli

Yamaha

34'13.138

7

SpainXavi Vierge

Honda

34'18.912

8

GermanyPhilipp Oettl

Ducati

34'21.930

9

FranceLucas Mahias

Kawasaki

34'23.408

10

San MarinoLuca Bernardi

Ducati

34'26.351

11

ItalyRoberto Tamburini

Yamaha

34'37.541

12

MalaysiaHafizh Syahrin

Honda

34'41.229

13

JapanKohta Nozane

Yamaha

34'42.483

14

United KingdomPeter Hickman

BMW

34'42.559

15

ArgentinaLeandro Mercado

Honda

34'54.544

16

Czech RepublicOliver Konig

Kawasaki

34'56.765

17

United KingdomRyan Vickers

Kawasaki

35'09.452

18

United StatesGarrett Gerloff

Yamaha

35'12.495

19

SpainIker Lecuona

Honda

2 Laps

20

FranceChristophe Ponsson

Yamaha

4 Laps

21

FranceLoris Baz

BMW

18 Laps

22

ItalyMichael Ruben Rinaldi

Ducati

19 Laps

23

      Michal Prasek

BMW

22 Laps

 

Klasemen Setelah WSBK Ceko 2022

1.    Alvaro Bautista (Aruba.it Racing Ducati ) :298

2.    Jonathan Rea (Kawasaki Racing Team) : 267

3.    Toprak Razgatlioglu (Pata Yamaha with Brixx) : 260

4.    Andrea Locatelli (Pata Yamaha with Brixx) : 148

5.    Michael Ruben Rinaldi (Aruba.it Racing Ducati) : 134

6.    Iker Lecuona (Team HRC) : 127

7.    Axel Bassani (Motocorsa Racing Ducati) : 115

8.    Alex Lowes (Kawasaki Racing Team) : 113

9.    Scott Redding (BMW Motorrad WorldSBK) : 110

10.  Xavi Vierge (Team HRC) : 79

11.  Loris Baz ( Bonovo Action BMW) : 65

12.  Garrett Gerloff (GRT Yamaha WorldSBK) : 55

13.  Philipp Oettl (Team GoEleven Ducati) : 40

14.  Lucas Mahias (Puccetti Kawasaki) : 31

15.  Roberto Tamburini (Yamaha Motoxracing) : 23

16.  Luca Bernardi (Barni Spark Racing Team)  23

17.  Eugene Laverty (Bonovo Action BMW) : 18

18.  Xavi Fores (Team GoEleven Ducati) : 12

19.  Kohta Nozane (GRT Yamaha WorldSBK) : 12

20.  Michael van der Mark (BMW Motorrad WorldSBK) : 11

21.  Illia Mykhalchyk (BMW Motorrad WorldSBK) : 10

22.  Christophe Ponsson (Gil Motorsport Yamaha) : 8

23.  Leon Haslam (TPR Team Pedercini Racing) : 4

24.  Hafizh Syahrin (MIE Racing Honda) : 4

25.  Tarran Mackenzie (McAMS Yamaha) : 3

26.  Peter Hickman (BMW Motorrad WorldSBK) : 3

27.  Leandro Mercado ( MIE Racing Honda) : 2