Bergabungnya Marc Marquez di tim Gresini Racing diyakini akan menjadi ancaman serius dalam perebutan gelar juara di MotoGP 2024.
Hasil tes Valencia 2023 dan untuk
pertama kalinya Marc Marquez menggeber motor Ducati Desmosedici menempatkan
Marrquez di urutan keempat. Dengan ini menandakan Marquez cepat beradaptasi
dengan tunggangan barunya itu.
Mengenai hal tersebut Nadia Padovani,
selaku CEO Gresini Ducati mengungkapkan dirinya tidak terlalu berharap demikian
akan tetapi Marc Marquez dapat tampil dengan baik.
“Memenangkan MotoGP? Entahlah, tapi memperjuangkannya,
itulah yang saya harapkan dari orang seperti dia,” ujar Padovani.
Menurut Nadia Padovani pembalap-pembalap
Ducati sudah sangat kompetitif dan Marc Marquez diharapkan bisa bersaing
dengannya.
“Jelas bahwa (Francesco) Bagnaia adalah
pebalap yang sangat kuat yang menguasai motor dan telah berkembang pesat selama
beberapa tahun terakhir,” kata Padovani.
“(Jorge) Martin adalah pembalap lain di
level ini, dia mengendarai Ducati dengan cara yang spektakuler. (Marco)
Bezzecchi juga berkembang dengan baik dan cepat,”
“Itu sebabnya saya akan mengatakan bahwa
kami tidak bisa memenangkan MotoGP, tapi kami akan mencoba,” pungkasnya.
Berikut Jadwal Lengkap MotoGP 2024 :
1. MotoGP Qatar 8-10 Maret - Sirkuit Losail
2. MotoGP Portugal 22-24 Maret - Sirkuit Algarve International
3. MotoGP Argentina 5-7 April - Sirkuit Termas de Rio Hondo
4. MotoGP Amerika 12-14 April - Circuit of The Americas
5. MotoGP Spanyol 26-28 April -
Sirkuit Jerez
6. MotoGP Perancis 10-12 Mei - Sirkuit Le Mans
7. MotoGP Catalan 24-26 Mei - Sirkuit Barcelona-Catalunya
8. MotoGP Italia 31 Mei-2 Juni - Sirkuit Mugello
9. MotoGP Kazakhstan 14-16 Juni - Sirkuit Sokol Internasional
10. MotoGP Belanda 28-30 Juni - Sirkuit Assen
11. MotoGP Jerman 5-7 Juli - Sirkuit Sachsenring
12. MotoGP Inggris 2-4 Agustus - Sirkuit Silvestone
13. MotoGP Austria 16-18 Agustus - Sirkuit Red Bull Ring
14. MotoGP Aragon 30 Agustus-1 September - Sirkuit Motorland Aragon
15. MotoGP San Marino 6-8 September - Sirkuit Misano
16. MotoGP India 20-22 September - Sirkuit Buddh International
17. MotoGP Indonesia 27-29 September - Sirkuit Mandalika
18. MotoGP Jepang 4-6 Oktober - Sirkuit Motegi
19. MotoGP Australia 18-20 Oktober - Sirkuit Phillip Island
20. MotoGP Thailand 25-27 Oktober - Sirkuit Internasional Chang
21. MotoGP Malaysia 1-3 November -
Sirkuit Sepang
22. MotoGP Valencia 15-17 November - Sirkuit Ricardo Tormo
No comments:
Post a Comment