Pabrikan Ducati merajai di MotoGP Qatar yang berlangsung di Sirkuit Losail pada, Minggu 10 Maret 2024.
Pembalap Ducati berhasil meraih podium pertama lewat
Francesco Bagnaia dan ketiga dengan Jorge Martin.
Tak hanya itu saja Marc Marquez yang baru bergabung
Ducati Gresini Racing juga tampil apik dengan menempati posisi keempat dan
digadang-gadang bakal menjadi rekan setim Bagnaia di tim pabrikan.
Kemungkinan ini juga dilontarkan oleh Davide
Tardozzi selaku Manajer Ducati.
"Tentu Marquez juga bisa masuk dan bersaing
menjadi partner Pecco, tetapi kami tidak terburu-buru. Saya tidak tahu kapan
keputusan ini akan dibuat. Marquez adalah seoarng juara yang hebat," kata
Tardozzi.
Bahkan Tardozzi memuji penampilan Marc Marquez di
MotoGP Qatar yang merupakan seri perdananya bersama Gresini Racing.
"Pintar sekali! Dia melakukan yang seharusnya
dia lakukan. Marc akan masuk dalam persaingan menjadi pemenang. Dia adalah
pembalap yang bakal memenangi balapan dan mungkin bisa bersaing menjadi
juara," kata Tardozzi.
Berikut Klasemen Sementara Usai MotoGP Qatar 2024
1. Francesco Bagnaia - Ducati Lenovo Team - Ducati -
31
2. Brad Binder - Red Bull KTM Factory Racing - KTM -
29
3. Jorge Martin - Prima Pramac Racing - Ducati - 28
4. Marc Marquez - Gresini Racing - Ducati - 18
5. Aleix Espargaro - Aprilia Racing - Aprilia - 15
6. Enea Bastianini - Ducati Lenovo Team - Ducati -
15
7. Alex Marquez - Gresini Racing - Ducati - 13
8. Pedro Acosta - Red Bull GASGAS Tech 3 - KTM - 9
9. Fabio di Giannantonio - Pertamina Enduro VR46
Racing Team - Ducati - 9
10. Maverick Vinales - Aprilia Racing - Aprilia - 7
11. Fabio Quartararo - Monster Energy Yamaha -
Yamaha - 5
12. Johann Zarco - LCR Honda Castrol - Honda - 4
13. Joan Mir - Repsol Honda - Honda - 3
14. Marco Bezzecchi - Pertamina Enduro VR46 Racing
Team - Ducati - 2
15. Miguel Oliveira - Trackhouse Racing - Aprilia -
1
16. Jack Miller - Red Bull KTM Factory Racing - KTM
- 0
17. Raul Fernandez - Trackhouse Racing - Aprilia - 0
18. Alex Rins - Monster Energy Yamaha - Yamaha - 0
19. Augusto Fernandez - Red Bull GASGAS Tech 3 - KTM
- 0
20. Takaaki Nakagami - LCR Honda Idemitsu - Honda -
0
21. Franco Morbidelli - Prima Pramac Racing - Ducati
- 0
22. Luca Marini - Repsol Honda - Honda - 0
No comments:
Post a Comment