Thursday, October 13, 2022

Reaksi Francesco Bagnaia Ketika Saat Ini Dikaitkan Dengan Team Order

 


 

Pembalap Ducati Lenovo Team, Francesco Bagnaia tidak terima ketika keberhasilannya berhasil memangkas ketertinggalan dari Fabio Quartararo hingga tinggal 2 poin saja.

 

Jika melihat performa Francesco Bagnaia terutama diparuh kedua ini memang bisa dikatakan mengalami peningkatan signifikan. Sudah tercatata 6 kali kemenangan berhasil Bagnaia capai bersama motor Ducati yang juga menjadi salah satu motor paling kompetitif ditahun ini.

 

Kemenangan yang berhasil  diraih oleh Francesco Bagnaia santer di kaitkan dengan adanya team order. Inilah yang jadi berita kurang mengenakan bagi Bagnaia. Menurut Bagnaia sendiri jika tidak adanya team order, dirinya juga bakal menang.

“Saya tahu potensi saya dan saya tahu bahwa saya dapat menang tanpa bantuan dalam kompetisi ini,” ujar Bagnaia.

 

“Tentu saja, dibalapan terakhir, dari sudut pandang kejuaraan, team order bisa membantu, namun tahun ini saya memenangkan enam balapan karena saya memang yang terbaik dan bukan karena orang membiarkan saya lewat,” pungkas pembalap Ducati Lenovo tersebut.

 

Sekarang balapan hanya menyisakan 3 seri lagi Francesco Bagnaia dan Fabio Quartararo adalah salah satu pembalap yang paling berpeluang meraih gelar juara di tahun ini.

 

Berikut Perolehan Point Setelah MotoGP Thailand 2022

 

1. Fabio Quartararo - Monster Yamaha (YZR-M1) - 219

2. Francesco Bagnaia - Ducati Lenovo (GP22) - 217

3. Aleix Espargaro - Aprilia Factory (RS-GP) - 199

4. Enea Bastianini - Gresini Ducati (GP21) - 180

5. Jack Miller - Ducati Lenovo (GP22) - 179

6. Brad Binder - Red Bull KTM (RC16) - 154

7. Johann Zarco - Pramac Ducati (GP22) - 151

8. Miguel Oliveira - Red Bull KTM (RC16) - 131

9. Jorge Martin  - Pramac Ducati (GP22) - 127

10. Maverick Vinales - Aprilia Factory (RS-GP) - 122

11. Alex Rins - Suzuki Ecstar (GSX-RR) - 112

12. Luca Marini - Mooney VR46 Ducati (GP22) - 101

13. Marc Marquez - Repsol Honda (RC213V) - 84

14. Marco Bezzecchi - Mooney VR46 Ducati (GP21) - 80

15. Joan Mir - Suzuki Ecstar (GSX-RR) - 77

16. Alex Marquez - LCR Honda (RC213V) - 50

17. Pol Espargaro - Repsol Honda (RC213V)  - 49

18. Takaaki Nakagami - LCR Honda (RC213V) - 46

19. Franco Morbidelli - Monster Yamaha (YZR-M1) - 31

20. Fabio Di Giannantonio - Gresini Ducati (GP21) - 23

21. Andrea Dovizioso - RSA WithU RNF Yamaha (YZR-M1) - 15

22. Darryn Binder - WithU RNF Yamaha (YZR-M1) - 10

23. Remy Gardner - KTM Tech3 (RC16) :- 9

24. Raul Fernandez - KTM Tech3 (RC16) - 9

25. Cal Crutchlow - WithU RNF Yamaha (YZR-M1) - 3

26. Stefan Bradl - Repsol Honda (RC213V) - 2

0 comments:

Post a Comment