Wednesday, February 22, 2023

Yamaha Inginkan Tim Satelit Secepatnya

 


Direktur Yamaha, Lin Jarvis mengungkapkan keinginannya untuk kembali memiliki tim satelit untuk kejuaraan MotoGP 2024.

Yamaha sendiri kehilangan tim satelit RNF Racing yang berasal dari Malaysia setelah memutuskan untuk bergabung dengan Aprilia pada musim 2023. Kepindahan tersebut membuat Yamaha berbeda dari yang sebelum-sebelumnya.

Untuk musim 2023, Yamaha hanya menurunkan 2 pembalapnya, yakni Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli bersama bersama Monster energy Yamaha.

Sempat beredar kabar bahwa Yamaha akan bekerjasama dengan VR46 Racing yang kan dijadikan tim satelit di musim mendatang. Namun isu tersebut belum ada kepastian dan masih membela timnya masing-masing untuk musim 2023 ini.

Akan tetapi keseriusan Yamaha tentang keinginannya memiliki tim satelit dikatakan oleh Lin Jarvis, selaku Direktur Yamaha.

“Kami ingin kembali dengan tim satelit secepat mungkin” ujar Lin Jarvis

Berikut Hasil Tes Pramusim MotoGP 2023  Sepang  Hari Terakhir

 

1. Luca Marini - Mooney VR46 Racing Team - 1:57.889

2. Francesco Bagnaia - Ducati Lenovo Team - 1:57.969

3. Maverick ViƱales - Aprilia Racing - 1:58.036

4. Enea Bastianini - Ducati Lenovo Team - 1:58.149

5. Jorge Martin - Prima Pramac Racing - 1:58.204

6. Aleix Espargaro - Aprilia Racing - 1:58.307

7. Fabio Di Giannantonio - Gresini Racing - 1:58.344

8. Marco Bezzecchi - Mooney VR46 Racing Team - 1:58.363

9. Alex Marquez - Gresini Racing - 1:58.385

10. Marc Marquez - Repsol Honda Team - 1:58.666

11. Raul Fernandez - RNF Aprilia Team - 1:58.710

12. Joan Mir - Repsol Honda Team - 1:58.784

13. Pol Espargaro - GASGAS Factory Racing Tech3 - 1:58.797

14. Brad Binder - Red Bull KTM Factory Racing - 1:58.812

15. Johann Zarco - Prima Pramac Racing - 1:58.852

16. Jack Miller - Red Bull KTM Factory Racing - 1:58.901

17. Miguel Oliveira - RNF Aprilia Team - 1:58.922

18. Alex Rins - LCR Honda Castrol - 1:58.932

19. Fabio Quartararo - Monster Energy Yamaha - 1:58.943

20. Franco Morbidelli - Monster Energy Yamaha - 1:58.986

0 comments:

Post a Comment