Pembalap Ducati Lenovo Team, Francesco Bagnaia saat ini masih kokoh dipuncak klasemen dengan raihan 140 poin dan unggul dari Jorge Martin yang berada diposisi kedua dengan 119 poin.
Francesco Bagnaia merupakan salah satu pembalap yang sering memenangkan balapan di MotoGP 2023, bahkan pembalap dengan sebutan “Pecco” kerap kali memimpin jalannya balapan dan tak tersentuh oleh lawan.
Dibalapan seri selanjutnya, Francesco Bagnaia pun ingin mengamankan posisinya.
"Ini adalah balapan terakhir sebelum liburan musim panas yang panjang," kata Bagnaia.
"Sebelum kita memulai paruh kedua dan tersulit musim ini, penting bagi kami untuk memperkuat posisi kami di klasemen kejuaraan MotoGP".
Bahkan Francesco Bagnaia berharap lebih banyak lawan lagi untuk memperebutkan kemenangan di balapan Assen, Belanda 2023.
Tahun lalu kami mendapatkan kemenangan fantastis di Assen dan kami akan mencoba memenangkannya lagi di tahun ini”. ujar Bagnaia.
"Tapi, saya mengharapkan balapan yang lebih sengit, dan banyak lawan yang meramaikan perebutan posisi terdepan nanti".
"Sirkuti TT (Assen) adalah salah satu sirkuit favorit saya dan itulah alasannya mengapa ada tato tata letak sirkuit itu di lengan saya".
"Feeling saya dengan motor sangat bagus. Saya yakin pekan ini saya bisa melakukannya dengan baik lagi," pungkas Bagnaia.
Berikut Jadwal MotoGP Belanda
Hari Jumat, 23 Juni 2023
Pukul 13:25 - 13:45 WIB: P1 MotoE
Pukul 14:00 - 14:35 WIB: P1 Moto3
Pukul 14:50 - 15:30 WIB: P1 Moto2
Pukul 15:45 - 16:30 WIB: P1 MotoGP
Pukul 17:25 - 17:45 WIB: P1 MotoE
Pukul 18:15 - 18:50 WIB: P2 Moto3
Pukul 19:05 - 19:45 WIB: P2 Moto2
Pukul 20:00 - 21:00 WIB: P2 MotoGP
Pukul 22:00 - 22:10 WIB: Q1 MotoE
Pukul 22:20 - 22:30 WIB: Q2 MotoE
Hari Sabtu, 24 Juni 2023
Pukul 13:40 - 14:10 WIB: P3 Moto3
Pukul 14:25 - 14:55 WIB: P3 Moto2
Pukul 15:10 - 15:40 WIB: FP MotoGP
Pukul 15:50 - 16:05 WIB: Q1 MotoGP
Pukul 16:15 - 16:30 WIB: Q2 MotoGP
Pukul 17:15 WIB: Race 1 MotoE
Pukul 17:50 - 18:05 WIB: Q1 Moto3
Pukul 18:15 - 18:30 WIB: Q2 Moto3
Pukul 18:45 - 19:00 WIB: Q1 Moto2
Pukul 19:10 - 19:25 WIB: Q2 Moto2
Pukul 20:00 WIB: SPR MotoGP
Pukul 21:10 WIB: Race MotoE
Hari Minggu, 25 Juni 2023
Pukul 14:45 - 14:55 WIB: WUP MotoGP
Pukul 15:00 WIB: Riders Fan Parade MotoGP
Pukul 16:00 WIB: Race Moto3
Pukul 17:15 WIB: Race Moto2
Pukul 19:00 WIB: Race MotoGP
0 comments:
Post a Comment