Monday, June 5, 2023

Francesco Bagnaia Akan Tetap Ikut Balapan di MotoGP Italia 2023 Meskipun Masih Cedera

 

 

Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia mengkonfirmasi akan tetap mengikuti balapan meskipun sedang mengalami cedera di MotoGP Italia yang akan diselenggarakan di Sirkuit Mugello pada Jum’at, 9 Juni 2023 sampai dengan 11 Juni 2023.                                              

Francesco Bagnaia sendiri mengalami insiden dengan Maverick Vinales di MotoGP Prancis, sehingga keduanya tidak dapat melanjutkan balapan.

Namun Francesco Bagnaia akan tetap ikut balapan di balapan selanjutnya,  yakni MotoGP Italia meskipun rasa sakit masih terasa dipergelangan kakinya.

"Karena Bagnaia masih merasakan sakit di pergelangan kaki kanannya setelah kecelakaan pada Minggu lalu di Prancis, dia menjalani pemeriksaan lebih lanjut di Misano dan diketahui mengalami patah tulang talus parsial kecil."

"Cedera ringan ini tidak akan menghalangi keikutsertaannya di MotoGP Italia mendatang," ujar Ducati.

Setelah kejadian yang menimpanya, Francesco Bagnaia mengaku sudah memeinta ma’af .

"Saya menunggu saat yang tepat, tetapi sayangnya, semuanya berjalan seperti itu, dan saya minta maaf," kata Bagnaia.

"Kami memiliki beberapa pekan sebelum balapan di Mugello, di sirkuit di mana kami memenangi seri yang indah tahun lalu." pungkasnya.

Berikut Jadwal Lengkap MotoGP Italia

Hari Jumat, 9 Juni 2023

Pukul 13:30 - 13:45 WIB: P1 MotoE

Pukul 14:00 - 14:35 WIB: P1 Moto3

Pukul 14:50 - 15:30 WIB: P1 Moto2

Pukul 15:45 - 16:30 WIB: P1 MotoGP

Pukul 17:35 - 17:50 WIB: P1 MotoE

Pukul 18:15 - 18:50 WIB: P2 Moto3

Pukul 19:05 - 19:45 WIB: P2 Moto2

Pukul 20:00 - 21:00 WIB: P2 MotoGP

Pukul 22:00 - 22:10 WIB: Q1 MotoE

Pukul 22:20 - 22:30 WIB: Q2 MotoE

 

Hari  Sabtu, 10 Juni 2023

Pukul 13:40 - 14:10 WIB: P3 Moto3

Pukul 14:25 - 14:55 WIB: P3 Moto2

Pukul 15:10 - 15:40 WIB: FP MotoGP

Pukul 15:50 - 16:05 WIB: Q1 MotoGP

Pukul 16:15 - 16:30 WIB: Q2 MotoGP

Pukul 17:15 WIB: Race 1 MotoE

Pukul 17:50 - 18:05 WIB: Q1 Moto3

Pukul 18:15 - 18:30 WIB: Q2 Moto3

Pukul 18:45 - 19:00 WIB: Q1 Moto2

Pukul 19:10 - 19:25 WIB: Q2 Moto2

Pukul 20:00 WIB: SPR MotoGP

Pukul 21:10 WIB: Race MotoE

 

Hari Minggu, 11 Juni 2023

Pukul 14:45 - 14:55 WIB: WUP MotoGP

Pukul 15:00 WIB: Riders Fan Parade MotoGP

Pukul 16:05 WIB: Race Moto3

Pukul 17:15 WIB: Race Moto2

Pukul 19:00 WIB: Race MotoGP

 

0 comments:

Post a Comment