Pembalap Gresini Racing, Marc Marquez mempunyai optimisme tinggi setelah melakoni latihan bebas MotoGP Portugal 2024.
Marc Marquez berhasil menjadi yang tercepat di Latihan
Bebas Pertama (FP1) yang diselenggarakan pada Jum’at, 22 Maret 2024.
Hal ini yang membuat Marc Marquez merasa dalam kondisi
yang baik dan optimis meraih hasil baik.
"Dari 1 sampai 10, hari ini saya memberi nilai diri
saya sendiri 8, dan tanpa insiden jatuh mungkin 9," kata Marquez.
"Ketika saya berada di belakang pembalap lain dengan
motor Honda, saya merasa lebih baik. Di Ducati saya merasa lebih buruk. Saya
mencoba mengelolanya dengan cara yang berbeda. Saya kehilangan bagian belakang
saat masuk (tikungan 5). Kecelakaan yang aneh. Saya perlu menganalisis,"
sambungnya.
Setelah melakukan kesalahan yang telah dilakukannya, Marc
Marquez pun akan menjadikan pelajaran untuk tidak mengulanginya.
"Saya rasa saya tahu mengapa saya jatuh. Itu adalah
kesalahan saya. Saya gemetar. Saya melihat kecepatannya terlalu cepat. Saya
mencoba masuk dengan insting saya, dengan meluncur, tetapi sekarang saya tahu
bahwa itu tidak bisa dilakukan," ucap Marquez.
"Ini adalah hari Jumat yang baik, berjalan dengan
baik. Saya bisa bekerja dengan baik untuk balapan dan saya merasa lebih percaya
diri. Kami menuju ke arah yang benar. Lebih dari sekadar hasil, tapi hal
terbaik hari ini adalah kepercayaan diri terhadap motor yang telah meningkat
dibandingkan di Qatar," pungkasnya.
No comments:
Post a Comment