Tuesday, August 16, 2022

Kemenangan Francesco Bagnaia dan Dominasi Ducati di MotoGP Austria

 


 

Kemenangan berturut-turut yang diraih oleh Francesco Bagnaia mengindikasikan bahwa pembalap dari Ducati Lenovo itu akan menjadi lawan yang berat bagi kompetitornya dalam menghadapai balapan di Sirkuit Red Bull Ring, Austria pekan mendatang.

 

Seri ke -13 ini akan dilaksanakan pada tanggal 21 Agustus 2022, kemenangan yang di didominasi oleh pembalap dari Ducati selama penyelenggaraan MotoGP di Austria. Hasil MotoGP tahun lalu dimenangkan oleh Brad Binder, pembalap Red Bull KTM Factory Racing memenangkan balapan dengan cara dramatis. Kemenangan Brad Binder diperoleh ketika ia tetap melaju dengan motornya dalam keadaan hujan dengan menggunakan ban kering di waktu balapan menyisakan 6 lap, namun pembalap lainnya justru masuk ke pit untuk mengganti ban kering ke ban basah.

 

Dengan melihat secara keseluruhan bahwa pembalap ducati sudah mengoleksi 5 kemenangan, dengan hasil ini merupakan sinyal bahwa pesaingnya harus tampil kuat untuk menghadapi pembalap ducati seperti Francesco Bagnaia, Jack Miller dan lainnya.

 

Sirkuit ini memang sangat bersahabat dengan motor ducati terbukti dengan kemenangan yang berhasil diperoleh para pembalap-pembalapnya. Keberhasilan ini mungkin akan jadi momentum bagi Francesco Bagnaia untuk tampil bagus dengan motivasi kemenangannya di MotoGP Assen, Belanda dan MotoGP Silverstone, Inggris.

 

Dengan kemenangan tersebut ia berhasil menduduki urutan 3 klasemen sementara. Francesco Bagnaia berhasil menggusur Johan Zarco yang gagal finish di MotoGP Silverstone, Inggris.

Tertinggal 49 poins dari Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) sebagai pemimpin klasemen dan 27 poin dari Aleix Espargaro (Aprilia Racing) di urutan kedua.

 

Keberhasilan Francesco Bagnaia bertengger di posisi ketiga klasemen juga dipengaruhi oleh Fabio Quartararo yang mendapat pinalty di MotoGP Silverstone , sehingga pembalap asal Perancis itu harus menjalani lintasan long lap.

 

Balapan yang akan berlangsung nanti apapun bisa terjadi, namun bagi pembalap tidak boleh lengah yang mengakibatkan hasil yang kan diraih nantinya. Melihat Francesco Bagnaia yang sudah mulai konsisten dengan meraih banyak poin di paruh kedua ini, ia sudah pasti dalam perhitungan rival terdekatnya. Siapapun bisa jadi pemenang di balapan nanti baik itu Fabio Quartararo, Aleix Espargaro dan yang lainnya.

 

Jika melihat tingkat keberhasilan MotoGP Austria memang ducati masih jadi pemenangnya.

 

Berikut Daftar Pemenang di MotoGP Austria

 

1.Musim 2016 : Andrea Iannone (Ducati)

2.Musim 2017 : Andrea Dovisiozo (Ducati)

3.Musim 2018 : Jorge Lorenzo (Ducati)

4.Musim 2019 : Andrea Dovisiozo (Ducati)

5.Musim 2020 : Andrea Dovisiozo (Ducati)

4. Musim 2021 : Brad Binder (KTM)

 

Perebutan podium satu akan menarik untuk kita tonton. Siapakah yang kan jadi yang terdepan ?

0 comments:

Post a Comment