Sunday, September 4, 2022

Francesco Bagnaia Pembalap Pertama Ducati Yang Berhasil Memenangkan 4 Balapan Secara Beruntun

 


Penampilan Francesco Bagnaia pada balapan MotoGP San Marino (4/9/2022) dengan berhasil meraih kemenangan menjadikannya kini semakin dekat dengan pemuncak klasemen sementara yaitu Fabio Quartararo dengan selisih poin 30 dan ini merupakan kemenangan keempat yang diraih secara beruntun.

 

Memulai balapan dengan menjalani hukuman sehingga ia harus start di posisi kelima yang semula di sesi kualifikasi berhasil menduduki posisi kedua tidak membuat Francesco bagnaia kesusahan menjalani balapan, bahkan ia tampil gemilang di sirkuit yang merupakan tuan rumah bagi Ducati itu, satu-persatu pembalap di depannya berhasil ia lewati.

 

Dominasi Ducati di Sirkuit Misano ini memang sudah terlihat sejak latihan bebas hingga sesi kualifikasi dan ketika balapan sudah dimulai pembalap Ducati pun mengisi barisan depan. Francesco Bagnaia memang menunjukkan kelasnya disini. Ketika Bagnaia berhasil memimpin jalannya balapan tak ada satu pun pembalap yang berhasil menyalipnya , meskipun sempat terjadi perlawanan dari Maverick Vinales hingga Enea Bastianini.

 

Dengan berhasil memenangkan 4 balapan secara bertutu-turut menjadikan Francesco Bagnaia sebagai pembalap Ducati pertama yang berhasil mencetak kemenangan tersebut.

 

Hasil Balapan MotoGP San Marino 2022

 

1. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) Ducati

2. Enea Bastianini (Gresini Racing) Ducati

3. Maverick Vinales (Aprilia Racing) Aprilia

4. Luca Marini (Mooney VR46 Racing Team) Ducati

5. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) Yamaha

6. Aleix Espargaro (Aprilia Racing) Aprilia

7. Alex Rins (Suzuki Ecstar) Suzuki

8. Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing) KTM

9. Jorge Martin (Prima Pramac Racing) Ducati

10. Alex Marquez (LCR Honda CASTROL) Honda

11. Miguel Oliveira (Red Bull KTM Factory Racing) KTM

12. Andrea Dovizioso (WithU Yamaha RNF) Yamaha

13. Raul Fernandez (Tech 3 KTM Factory Racing) KTM

14. Stefan Bradl (Honda HRC) Honda

15. Takaaki Nakagami (LCR Honda IDEMITSU) Honda

16. Darryn Binder (WithU Yamaha RNF) Yamaha

17. Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team) Ducati

18. Jack Miller (Ducati Lenovo Team) Ducati

19. Remy Gardner (Tech 3 KTM Factory Racing) KTM

20. Fabio di Giannantonio (Gresini Racing) Ducati

21. Kazuki Watanabe (Suzuki Ecstar ) Suzuki

 

DNF:

 

1.Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha) Yamaha

2.Michele Pirro (Aruba.it Racing Ducati) Ducati

3.Pol Espargaro (Repsol Honda Team) Honda

4.Johann Zarco (Prima Pramac Racing) Ducati

0 comments:

Post a Comment