Pembalap Pata Yamaha , Toprak Razgatlioglu akan menguji motor Yamaha YZR-M1 yang akan diselenggarakan di Sirkuit Jerez sebelum MotoGP seri Austin berlangsung.
Yamaha kembali memberi kesempatan kepada Toprak Razgatlioglu yang merupakan pembalap World Superbike setelah seb elum nya di percaya menjajal motor YZR-M1 di Aragon pada tahun 2022.
Mengenai Toprak Razgatlioglu akan mengetes motor YZR-M1 di Jerez dengan memakai perangkat baru, sebagaimana diungkapkan oleh Lin Jarvis selaku Managing Direktur Yamaha.
“Pertama-tama izinkan aku mengatakan bahwa dengan senang hati kami memberi Toprak kesempatan lagi untuk menguji YZR-M1. Aku tidak bisa hadir di tes sebelumnya, tapi kali ini aku akan berada di Jerez untuk mengikuti tes dan aku akan langsung berangkat dari sana untuk menghadiri Grand Prix of the Americas di Austin akhir pekan depan,” kata Lin Jarvis.
Kesempatan yang diberikan oleh pihak Yamaha kepada Toprak Razgatlioglu disambut dengan antusias oleh pembalap berkebangsaan Turki tersebut.
"Saya menantikan untuk menguji motor MotoGP YZR-M1 di Jerez. Saya sangat menyukai trek ini,” ujar Toprak.
“Tes MotoGP terakhir saya di Aragón dipengaruhi oleh cuaca yang berubah-ubah. Tapi segalanya terlihat jauh lebih baik untuk Jerez sekarang, jadi saya yakin saya akan memiliki lebih banyak waktu lintasan di M1,” lanjutnya.
“Ini akan memberi saya kesempatan untuk lebih memahami tuntutan motor MotoGP kepada pembalap Yamaha. Saya ingin berterima kasih kepada Yamaha untuk kesempatan ini,” pungkasnya
Berikut Klasemen Sementara MotoGP 2023 Setelah Seri Argentina
1. Marco Bezzecchi - Mooney VR46 Racing Team - Ducati - 50
2. Francesco Bagnaia - Ducati Lenovo Team - Ducati - 41
3. Johann Zarco - Prima Pramac Racing - Ducati - 35
4. Alex Marquez - Gresini Racing MotoGP - Ducati - 33
5. Maverick Viñales - Aprilia Racing - Aprilia - 32
6. Jack Miller - Red Bull KTM Factory Racing - KTM - 25
7. Brad Binder - Red Bull KTM Factory Racing - KTM - 22
8. Jorge Martin - Prima Pramac Racing - Ducati - 22
9. Franco Morbidelli - Monster Energy Yamaha MotoGP - Yamaha - 21
10. Fabio Quartararo - Monster Energy Yamaha MotoGP - Yamaha - 18
11. Luca Marini - Mooney VR46 Racing Team - Ducati - 15
12. Alex Rins - LCR Honda CASTROL - Honda - 13
13. Aleix Espargaro - Aprilia Racing - Aprilia - 12
14. Augusto Fernandez - GASGAS Factory Racing Tech3 - KTM - 8
15. Marc Marquez - Repsol Honda Team - Honda - 7
16. Takaaki Nakagami - LCR Honda IDEMITSU - Honda - 7
17. Fabio Di Giannantonio - Gresini Racing MotoGP - Ducati - 6
18. Joan Mir - Repsol Honda Team - Honda - 5
19. Miguel Oliveira - CryptoDATA RNF MotoGP Team - Aprilia - 3
20. Raul Fernandez - CryptoDATA RNF MotoGP Team - Aprilia - 2
21. Enea Bastianini - Ducati Lenovo Team - Ducati - 0
Berikut Klasemen Konstruktor:
1. Ducati - 62
2. Aprilia - 29
3. KTM - 26
4. Yamaha - 21
5. Honda -20
Berikut Klasemen Tim:
1. Prima Pramac Racing - 55
2. Mooney VR46 Racing Team - 49
3. Aprilia Racing - 41
4. Ducati Lenovo Team - 37
5. Red Bull KTM Factory Racing - 35
6. Gresini Racing - 34
7. Monster Energy Yamaha - 32
8. LCR Honda - 20
9. Repsol Honda - 12
10. GASGAS Factory Racing Tech 3 - 8
11. CryptoDATA RNF - 5
0 comments:
Post a Comment