Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo berhasil meraih podium
ketiga di MotoGP Amerika pada, Senin (17/04/2023) dini hari. Akan tetapi
Quartararo masih menemukan beberapa masalah pada motornya yang harus
diselesaikan.
Hingga balapan di seri ketiga MotoGP 2023, Fabio Quartararo masih bersusah
payah menembus barisan depan yang biasa diisi pembalap Ducati dan lainnya.
Menurut Fabio Quartararo masih belum puas meski meraih podium ketiga dan berharap
dapat meningkatkan performa motor agar bisa bersaing dengan para pesaingnya.
"Saya harap kami
akan segera membuat kemajuan. Kami tahu masalah kami adalah performa mesin dan
akselerasi serta wheelie,” ujar Quartararo.
“Kami memiliki banyak masalah di trek ini,
kami memiliki wheelies yang parah di beberapa tikungan. Kita harus menjadi
lebih baik dalam hal itu,” lanjutnya.
Fabio Quartararo pun mengungkapkan menyaksikan motor rivalnya dapat melaju dengan cepat .
“Semua ini sulit
diterima. Dan bahkan lebih sulit untuk tetap tenang dalam situasi ini ketika
Anda tiba-tiba melihat motor yang melesat secepat roket di samping Anda,” kata
Quartararo.
"Keberhasilan ini
akan memberi kami dorongan. Kami tersandung, tetapi setelah hasil apik ini kami
setidaknya akan memiliki sedikit kepuasan dalam tim,” pungkasnya.
Berikut Klasemen Pembalap MotoGP 2023
1. Marco Bezzecchi - Mooney VR46 Racing Team - Ducati : 64
2. Francesco Bagnaia - Ducati Lenovo Team - Ducati : 53
3. Alex Rins - LCR Honda CASTROL - Honda : 47
4. Maverick Viñales - Aprilia Racing - Aprilia : 45
5. Johann Zarco - Prima Pramac Racing - Ducati : 44
6. Luca Marini - Mooney VR46 Racing Team - Ducati : 38
7. Fabio Quartararo - Monster Energy Yamaha MotoGP - Yamaha : 34
8. Alex Marquez - Gresini Racing MotoGP - Ducati : 33
9. Brad Binder - Red Bull KTM Factory Racing - KTM : 30
10. Jorge Martin - Prima Pramac Racing - Ducati - 29
11. Franco Morbidelli - Monster Energy Yamaha MotoGP - Yamaha : 29
12. Jack Miller - Red Bull KTM Factory Racing - KTM : 26
13. Aleix Espargaro - Aprilia Racing - Aprilia : 18
14. Miguel Oliveira - CryptoDATA RNF MotoGP Team - Aprilia :16
15. Augusto Fernandez - GASGAS Factory Racing Tech3 - KTM : 14
16. Fabio Di Giannantonio - Gresini Racing MotoGP - Ducati : 13
17. Takaaki Nakagami - LCR Honda IDEMITSU - Honda : 7
18. Marc Marquez - Repsol Honda Team - Honda : 7
19. Joan Mir - Repsol Honda Team - Honda : 5
20. Michele Pirro - Ducati Lenovo Team - Ducati : 5
21. Jonas Folger - GASGAS Factory Racing Tech3 - KTM : 4
22. Raul Fernandez - CryptoDATA RNF MotoGP Team - Aprilia : 2
23. Enea Bastianini - Ducati Lenovo Team - Ducati : 0
24. Marc Marquez - Repsol Honda Team - Honda : 0
Berikut Klasemen konstruktor:
1. Ducati : 91
2. Honda : 45
3. Aprilia : 45
4. KTM : 44
5. Yamaha : 43
Berikut klasemen tim:
1. Mooney VR46 Racing Team : 95
2. Prima Pramac Racing : 66
3. Monster Energy Yamaha : 63
4. Aprilia Racing : 57
5. Red Bull KTM Factory Racing : 50
6. Ducati Lenovo Team : 46
7. Gresini Racing : 46
8. LCR Honda : 45
9. GASGAS Factory Racing Tech 3 : 18
10. CryptoDATA RNF : 16
11. Repsol Honda : 12
0 comments:
Post a Comment