Pembalap Yamaha yakni Fabio Quartararo dan juga Alex Rins belum bisa meraih kemenangan dan bahkan untuk bersaing dibarisan depan pun sulit.
Dibalapan MotoGP 2024 yang sudah memasuki 5 seri ini
Fabio Quartararo dan juga Alex Rins masih terlihat bersusah payah menjalani
balapan.
Hal ini dipengaruhi oleh aerodinamis dan perangkat
elektronik yang harus ditingkatkan di motor Yamaha YZR-M1. Sebagaimana
diungkapkan oleh Bartolini selaku teknisi anyar yang didatangkan Yamaha guna
mendobrak laju motor.
“Saya mencoba memahami cara kerja Yamaha,
memanfaatkan keunggulan yang masih ada, meski saat itu tidak terlihat seperti
itu. Kami kemudian mencoba memahami apa yang bisa dilakukan,” ucap Bartolini.
“Banyak konsep yang digunakan di Ducati sangat sulit
diterapkan di sini. Namun, banyak hal lain yang umum dan dapat diterapkan. Saya
memikirkan keseimbangan aerodinamis atau cara kerja elektronik, yang dapat
diperbarui dan ditingkatkan dibandingkan dengan keadaan kita sekarang,” tambahnya.
Kata Bartolini, para kru Yamaha telah menemukan
area-area yang wajib ditingkatkan. Dengan harapan, motor pabrikan asal Jepang
tersebut bisa kembali bersaing memperebutkan gelar juara. Walaupun, ini semua
memang membutuhkan waktu.
Saat ini tim Yamaha sudah mempersiapkan cara untuk
dapat meningkatkan performa motor Yamaha.
“Kami telah mengidentifikasi area-area yang dapat
kami tingkatkan. Kami sedang mengerjakannya, kami memproduksi beberapa material
dan kami mencoba menyatukan pengalaman saya, yang murni Eropa, dan pengalaman
Yamaha,” cetusnya.
“Idenya adalah untuk menyatukan manfaat dari kedua
metode kerja tersebut, untuk mencoba menutup kesenjangan dalam waktu yang
wajar,” pungkasnya.
0 comments:
Post a Comment