Friday, March 1, 2024

Fabio Quartararo Percaya Yamaha Ditangan Teknisi Baru Akan Bangkit

 


Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo saat ini membela pabrikan Yamaha meskipun ditahun kemarin mengalami penurunan performa.

Jika melihat hasil yang didapatkan Fabio Quartararo di tahun 2023 tanpa kemenangan menjadi tanda tanya masa depan Quartararo.

 

Namun Fabio Quartararo nampaknya masih betah menjalin kerjasama dengan tim Monster Energy

Yamaha.

 

Salah satu alasan Fabio Quartararo bersama Yamaha yakni mendatangkan teknisi baru dan

membuatnya termotivasi kembali.

 

"Dengan Max (Bartolini, red), kami telah membuat perubahan yang cukup besar (sejak di Sepang)," ujar Quartararo.

"Dulu, sebelum ini kami biasanya mengubah sesuatu sedikit demi sedikit. Tetapi sekarang kami sudah membuat perubahan besar."

"Dia tentu masih butuh waktu untuk memahami motornya tetapi saya telah menyukai bagaimana dia bekerja.

"Dia sangat tenang. Ketika saya masuk ke paddock dengan sangat marah, saya melihatnya dan dia tertawa, karena dia tahu kami tertinggal dalam banyak aspek." sambungnya.

Kemudian Fabio Quartararo menyadari bahwa Yamaha akan bangkit meskipun tidak dalam waktu dekat.

"Tapi, dia butuh waktu, kami semua butuh waktu. Saya pikir kami akan tiba (untuk bangkit) tapi tidak langsung sekarang," pungkasnya.


Berikut Jadwal Lengkap MotoGP 2024

 1.   Losail, Qatar, 8-10 Maret 2024

2.   Algarve, Portugal, 22-24 Maret 2024

3.   Austin, Amerika Serikat, 12-14 April 2024

4.   Jerez, Spanyol, 26-28 April 2024

5.   Le Mans, Prancis, 10-12 Mei 2024

6.   Barcelona-Catalunya, Spanyol, 24-26 Mei 2024

7.   Mugello, Italia, 31 Mei-2 Juni 2024

8.   Sokol, Kazakhstan, 14-16 Juni 2024

9.   Assen, Belanda, 28-30 Juni 2024

10.  Sachsenring, Jerman, 5-7 Juli 2024

11.  Silvestone, Inggris, 2-4 Agustus 2024

12.  Red Bull Ring, Austria, 16-18 Agustus 2024

13.  MotorLand Aragon, Spanyol, 30 Agustus-1 September 2024

14.  Misano, San Marino, 6-8 September 2024

15.  Buddh, India, 20-22 September 2024

16.  Mandalika, Indonesia, 27-29 September 2024

17.  Motegi, Jepang, 4-6 Oktober 2024

18.  Phillip Island, Australia, 18-20 Oktober 2024

19.  Buriram, Thailand, 25-27 Oktober 2024

20.  Sepang, Malaysia, 1-3 November 2024

21.  Valencia, Spanyol, 15-17 November 2024

0 comments:

Post a Comment